Wisata  

Berbagai Tempat Wisata di Gresik Yang Sedang Hits Tahun 2021

tempat wisata di Gresik

Para Traveller, kali ini kita akan mengunjungi Tempat Wisata di Gresik yang sedang hits. Sebelum membahas tempat wisatanya, mungkin kalian akan berfikir bahwa gresik identik dengan kota industri. Memang benar kota satu ini sangat ramai dengan dengan berbagai industri yang ada. Tetapi seiring berjalannya waktu, banyak sekali tempat wisata di Gresik  yang semakin berkembang lebih bagus. Kota ini mempunyai berbagai wisata bukit, taman, dan pulau yang terkenal.

Tidak hanya wisata alam bahkan ada juga wisata religi, seperti makam Sunan Gresik. Selanjutnya mari kita review bermacam-macam tempat wisata di Gresik yang harus kalian kunjungi.

  1. Pulau Gili Noko

tempat wisata di Gresik
sumber: instagram @mjimyy

Tempat wisata di Gresik dan Lamongan biasanya menyajikan keindahan pantai-pantainya. Kali ini kita akan mengunjungi sebuah pantai yang harus menyebrang pulau dahulu. Sebuah pulau tersembunyi yang masih belum banyak diketahui orang-orang. Memiliki pasir putih dan air laut sejernih kristal membuat semua orang terkagum oleh keindahannya. Kalian juga bisa menikmati keindahan laut ini dengan cara snorkling.

Banyak orang yang mengatakan tidak sah rasanya kalau ke Pulau Gili Noko Gresik tidak snorkling.Ketika snorkling kalian bisa menemui berbagai jenis ikan yang berwarna-warni, terumbu karang besar dan kecil. Gili Noko merupakan Surga bawah air yang memang sangat menakjubkan.

Wisata Gresik terbaru ini bisa kalian kunjungi sesuka hati dan setiap waktu, karena buka setiap hari. Pantai di Gresik ini berlokasi didaerah Pamona, Sidogedungbatu, Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik.

  1. Selo Tirto Giri

sumber : instagram @omdio55

Berjalan-jalan ke sebuah tempat wisata di Gresik yang mempunyai konsep rumah inap ala papua. Selo Tirto Giri atau biasa orang-orang menyebutnya Setigi. Destinasi wisata Setigi Gresik tidak pernah sepi akan pengunjung. Mempunyai spot foto yang instagramable membuat tempat ini menjadi ramai setiap akhir pekan.

Baca Juga ini Ya !! =>  Tempat wisata di Kudus, Menikmati Pesona Alam Hingga Wisata Religi

pemerintah berencana akan memperluas wisata Selo Tirto Giri ini sekitar 1,5 hektar lagi. Mempunyai misi yang akan membangun berbagai wahana wisata untuk anak-anak dan dewasa. Tentunya beberapa tahun lagi Setigi akan menjadi lebih berkembang dan maju. Untuk kalian yang datang kesini tetap harus mengikuti protokol kesehatan ya. Tetap pakai masker, jaga jarak, dan selalu mencuci tangan.

  1. Sate Tepi Sawah

tempat wisata di Gresik
sumber: instagram @gresiktourism

Tempat wisata di gresik ini menyajikan antara wisata alam dan kuliner. Menikmati keindahan sunset sekitar sawah sambil menikmati sajian yang menggugah selera. Menyantap sate khas Gresik yang mempunyai rasa bintang lima.

Tempat nongkrong di Gresik yang menarik ini selalu kebanjiran pengunjung setiap sorenya. Berlokasi di jl. Raya Petikan Mulung Kota Baru, Kecamatan Driyorejo Kabupaten Gresik.

Akses jalan ke sinipun sudah mudah dan nyaman, bisa untuk kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. Sate Tepi Sawah merupakan tempat yang nyaman untuk berkumpul dengan keluarga, atau bisa juga berkumpul dengan teman-teman. Salah satu tempat wisata di Gresik ini mempunyai beberapa menu unggulan, Contohnya sate khas Gresik satu ini. Dengan rasa yang manis, gurih bercampur pedas dan empuk membuat sate ini menjadi dambaan setiap pengunjung yang datang. Bahkan sebelum magrib sudah sering habis untuķ menu sate di sini. Jangan pernah lupa juga untuk membawa kamera, yang bisa kalian pakai untuk mengabadikan sunset dari sate tepi sawah.

  1. Banyu Biru Lowayu

sumber: instagram @sunnah_rohmah

Kalian para traveller, akan kami sajikan sebuah tempat wisata di gresik yang mempunyai air sangat jernih. Bahkan sangat segar untuk sekedar bermain air. Mirip dengan tempat wisata Sidoarjo yaitu pulau sarinah. Perbedaanya kalau Banyu Biru Lowayu airnya mengandung belerang. Mempunyai air berwarna semu biru dan hijau tosca yang membuatnya begitu mengesankan. Air yang segar, pemandangan asri, dan rerimbunan pepohonan sekitar yang menambah keindahan.

Baca Juga ini Ya !! =>  Tempat Wisata di Pekalongan Ini Jadi Kebanggaan Kota Batik. Terbaik!

Banyu Biru Lowayu menyajikan air belerang yang ampuh untuk menyembuhkan penyakit kulit.

Pengunjung wisatanya tidak hanya sekedar berjalan-jalan, tetapi ada juga yang datang kemari untuk terapi alam dengan air belerang.

  1. Banyu Urip Mangrove Center

sumber: instagram @gresiktourism

Tempat wisata di Gresik yang menarik untuk kalian kunjungi ketika weekend. Hampir sama dengan tempat wisata di Surabaya yaitu Ekowisata Mangrove, perbedaannya Banyu Urip Mangrove Center menyediakan tempat untuk jogging yang instagramable.

Berlokasi di Desa Banyu Urip, Kecamatan Ujung Pangkah. Menikmati keindahan mangrove sembari duduk bersantai menikmati makan sore hari. Untuk kalian para traveller yang suka dengan seni foto, silahkan bisa kalian nikmati berbagai spot foto yang asik.

  1. Dynasty Water World

tempat wisata di Gresik
sumber: instagram @nikma_aileen

Berkunjung ke tempat wisata di Gresik dengan konsep wahana permainan air. Tempat ini mampu menampung lebih dari 500 pengunjung.

Menyajikan suasana peradaban romawi lengkap dengan patung dan ornamen romawi kuno. Dengan tiket yang terjangkau, yaitu Rp. 20.000.

Icon wisata gresik ini memiliki luas sekitar 10.000 meter persegi. Kalian bisa bermain semua wahana dengan puas, buka pukul 09.00 sampai 17.00. Untuk anak-anak bisa bermain di kiddy pool (kolam special untuk anak). Selanjutnya untuk yang remaja sampai dewasa bisa ke kolam renang semi olimpik. Istana air ini berlokasi sekitar daerah komplek perumahan Gresik.

Selanjutnya ada kolam yang bernama lazy river atau bernama kolam arus tenang. Wahana satu ini menyajikan sebuah kenikmatan untuk bersantai, sembari naik di atas pelampung atau ban.

Sambil memutari waterpark dengan santai juga bisa sambil berfoto menggunakan kamera anti air. Setelah dari lazy river kalian juga bisa mencoba wahana menarik lainnya, yaitu supajet. Wahana satu ini akan membuat adrenalin kalian naik, ya tentunya dengan tinggi perosotan 7 meter.

Baca Juga ini Ya !! =>  Tempat Wisata di Sleman untuk Liburan yang Berkesan

Kalian akan dibawa berputar-putar 360 derajat dengan kecepatan maximum dan langsung terjun ke kolam. Terbayang bukan betapa menantangnya supajet. Untuk penutupan yang terakhir mari kita ke wahana racer slide, atau meluncur dengan kecepatan tinggi. Lintasan ini terbagi menjadi 3 jalur bisa untuk kalian 3 teman yang ingin berlomba meluncur, tenang saja meskipun kecepatan tinggi, tetapi tetap aman.

  1. Wisata Bajak Laut

sumber: instagram@wisata_oke

Selanjutnya mari kita datangi tempat wisata di Gresik  yang instagramable. Sangat sayang untuk melewatkan wisata yang satu ini. Wahana wisata air yang satu ini mempunyai banyak kolam permainan air. Mulai untuk anak-anak sampai orang-orang dewasa. mempunyai ciri khas patung cumi yang besar serta berbagai ornamen menarik lainnya.

Pengunjung yang datang kesini akan betah berlama-lama karena nyamannya bermain air. Menyuguhkan berbagai spot foto menarik sekitar wahana wisata ini.

Tempat wisata di Gresik satu ini memang selalu menjadi idaman para traveller dari dalam daerah maupun luar daerah. Ketika berkunjung ke sini jangan lupa untuk membawa kamera untuk mengabadikan berbagai spot menarik.

Telah kita simak bersama tentang berbagai tempat wisata di Gresik yang menarik untuk kalian kunjungi pada hari-hari libur. Semua tempat wisata di Gresik ini buka setiap hari, ingat tetap dengan aturan protokol kesehatan. Tetap pakai masker, jaga jarak, cuci tangan dan biasakan selalu membawa tempat makan minum sendiri.